Restora

Nikmati Perjalanan Liburan Natal dan Tahun Baru dengan Naik Kereta Api (1)

Kereta Suite Compartment. (Foto: Humas PT KAI)
Kereta Suite Compartment. (Foto: Humas PT KAI)

JAKARTA -- KAI sebagai perusahaan penyedia jasa layanan kereta api sudah meluncurkan beberapa kereta baru yang wajib dicoba di liburan akhir tahun kali ini. Kereta-kereta tersebut akan menambah nikmat perjalanan liburan bersama keluarga ataupun dengan kerabat dekat.

Kereta-kereta baru yang sempat viral di media sosial beberapa waktu belakangan ini akan membuat liburan akhir tahun sudah dimulai sejak di perjalanan. Bahkan bisa juga menjadikan perjalanan dengan kereta-kereta viral ini sebagai cara menghabiskan liburan akhir tahun.

Jadikan destinasi liburan kali ini, bukan lagi tempat wisata, tapi perjalanan dan menikmati pelayanan di kereta api barunya KAI. Kereta baru apa saja sih yang bisa dicoba di liburan kali ini? Berikut ini daftarnya:

Scroll untuk membaca

Scroll untuk membaca

1. Kereta Panoramic

Kereta Panoramic merupakan kereta pertama di Indonesia yang sengaja dibuat dengan spesifikasi khusus untuk menikmati panorama Indonesia. Kereta ini memiliki jendela berdimensi sangat besar di kedua sisinya dan atap kaca memanjang dari depan hingga belakang yang dapat dibuka tutup secara otomatis.

Naik kereta Panoramic ini dapat menjadi alternatif untuk menikmati liburan Natal dan Tahun Baru, karena selain dapat menikmati indahnya alam Indonesia, kita juga bisa menikmati fasilitas pada kereta Panoramic yakni kursi yang nyaman, tirai jendela yang dapat dikendalikan secara remote, toilet yang luas dan terdapat sensor otomatis, televisi di dinding ujung kereta, serta rak bagasi khusus di ujung kereta. Pelanggan kereta Panoramic juga mendapat layanan khusus berupa snack, makanan, minuman, dan selimut secara cuma-cuma.

Kereta Panoramic dapat dipesan pada rute Stasiun Gambir-Bandung pp di KA Argo Parahyangan dan Stasiun Bandung-Surabaya Gubeng pp di KA Argo Wilis dan Turangga.

Kereta Panoramic. (Foto: Humas PT KAI)
Kereta Panoramic. (Foto: Humas PT KAI)

2. Kereta Suite Class Compartment

Kereta yang diresmikan pada 10 Oktober 2023 ini, memberikan pengalaman perjalanan yang mewah dan eksklusif, mirip dengan layanan yang ditemui di first class pesawat terbang. Pengguna bisa menikmati layanan privat karena hanya ada satu kursi di setiap kompartemen di kereta ini.

Kursinya dapat direbahkan (reclining) hingga 180 derajat sehingga dapat berfungsi sebagai kasur tidur. Kursi tersebut juga dapat diputar (revolving) sehingga penumpang dapat menyesuaikan dengan arah perjalanan kereta api.

Selain sudut kemiringan sandaran kepala, kaki, dan badan, tingkat kehangatan dari kursi ini juga bisa diatur. Kursi ini juga memiliki fitur pijat yang bisa disetel untuk berbagai teknik pijatan. Terdapat juga baki lipat yang bisa difungsikan untuk meja makan atau meja kerja.

Di sisi dekat jendela terdapat Train Onboard Infotainment System berisi aneka film populer, musik dengan berbagai genre, hingga kanal televisi nasional yang bisa dinikmati sepanjang perjalanan. Pelanggan juga dimanjakan dengan layanan makanan berupa hidangan pembuka, hidangan utama, hidangan penutup, serta aneka minuman dan berbagai layanan spesial lainnya.

Buat yang penasaran mau mencoba naik kereta sultan ini untuk liburan Natal dan tahun baru, boleh pesan pada rute Stasiun Gamnbir-Surabaya Pasar Turi pp di KA Bima. (Bersambung)

Ikuti Ulasan-Ulasan Menarik Lainnya dari Penulis Klik di Sini
Image

0