Pelestarian Arsip KAI: Memelihara Sejarah Perkeretaapian Indonesia (Bagian 2 - Habis)

Restora  
PT KAI berkomitmen melakukan optimalisasi penyelenggaraan kearsipan perusahaan sesuai dengan norma, standar, prosedur dan kriteria kearsipan yang berlaku. (Foto: Humas PT KAI)
PT KAI berkomitmen melakukan optimalisasi penyelenggaraan kearsipan perusahaan sesuai dengan norma, standar, prosedur dan kriteria kearsipan yang berlaku. (Foto: Humas PT KAI)

JAKARTA -- Dalam mendukung transformasi digital, sejak tahun 2010 Unit Corporate Document Management KAI telah melakukan proses digitalisasi dan restorasi arsip konvensional, koleksi foto, audio, serta video secara berkelanjutan untuk meningkatkan aksesibilitas dari materi dokumen dan menghindari kerusakan atau kehilangan arsip.

Selain itu, pengembangan aplikasi Rail Document System dilakukan untuk memudahkan pengelolaan arsip perusahaan sebagai langkah mendukung modernisasi sistem administrasi perkantoran dan kearsipan.

Penyusutan arsip yang telah habis masa retensinya juga secara rutin dilakukan sesuai dengan prosedur dan peraturan yang berlaku. Proses penyusutan berupa pemindahan dan pemusnahan arsip inaktif dilakukan sebagai bentuk efisiensi, sedangkan penyerahan arsip statis ke lembaga kearsipan dilakukan sebagai bentuk dukungan dalam pelestarian memori kolektif bangsa.

Scroll untuk membaca

Scroll untuk membaca

Atas keseriusan KAI dalam pengelolaan arsip, pada tahun 2022, Unit Corporate Document Management telah mendapatkan akreditas unit kearsipan dengan nilai AA (Istimewa) dari ANRI dan juga telah tersetifikasi ISO 30301:2019 dari lembaga sertifikasi TUV-SUD.

KAI juga mengantongi beberapa penghargaan bergengsi dari ANRI yaitu Juara 1 dalam pemilihan Unit Kearsipan Terbaik Nasional katagori BUMN pada tahun 2017, Juara 1 Arsiparis Teladan Nasional Tahun 2016 katagori Non PNS, serta Juara 2 Arsiparis Teladan Nasional Tahun 2017 katagori Non PNS.

Selain mendapat berbagai macam penghargaan, dalam empat tahun terakhir Unit Corporate Document Management telah menerima sebanyak 74 lembaga/instansi yang berkunjung dengan tujuan menjadikan unit ini sebagai role model pengelolaan kearsipannya.

Ini menjadi bukti nyata bahwa perusahaan ini telah melampaui standar dalam pelestarian arsip. Selain itu juga merupakan pengakuan terhadap upaya KAI dalam menjaga sejarah perkeretaapian Indonesia agar tetap hidup dan dapat diakses oleh generasi sekarang dan mendatang.

Prestasi ini memotivasi perseroan untuk terus meningkatkan upaya pelestarian arsipnya. KAI berkomitmen untuk terus memperluas aksesibilitas arsip-arsipnya, baik melalui digitalisasi maupun kolaborasi dengan lembaga lain.

“Kami berharap dengan tata kelola kearsipan yang baik, dapat meningkatkan daya saing perusahaan dan menunjukkan kontribusi nyata dalam transformasi menjadi perusahaan yang maju,” kata Joni

Kontak Info

Jl. Warung Buncit Raya No 37 Jakarta Selatan 12510 ext

Phone: 021 780 3747

[email protected] (Marketing)

Kategori

× Image